BREAKING NEWS

10/recent/ticker-posts

Right Button

test bannerSELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI MEDIAONLINE KAMI

Kasat Resnarkoba Polres Pesisir Selatan Ajak Pelajar Katakan Tidak Pada Narkoba

Sumbar | Kasat Narkoba Polres Pesisir Selatan AKP Hardi Yasmar, S.H mengajak para pelajar serta generasi muda di Kecamatan IV Jurai, Kabupaten Pesisir Selatan, untuk berani mengatakan tidak pada narkoba.

Ajakan tersebut disampaikannya saat menjadi narasumber dalam kegiatan sosialisasi bahaya narkoba bagi generasi muda, yang digelar di Hotel Hannah Syariah Painan, Senin (19/5/2025).

Kegiatan ini diinisiasi oleh Pemerintah Nagari Painan bersama Bamus Nagari sebagai bentuk upaya pencegahan penyalahgunaan narkoba sejak dini.

Dalam penyampaiannya, AKP Hardi menjelaskan secara mendalam mengenai berbagai jenis narkoba, bahaya penyalahgunaannya, ciri-ciri pengguna, serta sanksi hukum yang mengikat berdasarkan pasal yang berlaku.

Ia menegaskan bahwa penyuluhan hukum narkoba seperti ini sangat penting untuk membuka wawasan remaja agar tidak terjerumus dalam pergaulan bebas yang berujung pada penyalahgunaan zat terlarang.

Selain itu, ia juga mengapresiasi Pemerintah Nagari Painan karena telah menyelenggarakan acara yang edukatif dan berdampak positif ini.

Presiden Prabowo Subianto sebelumnya juga menyatakan bahwa Indonesia sedang berada dalam status darurat narkoba, dengan rata-rata 40 hingga 50 orang meninggal setiap harinya akibat narkoba.

Maka dari itu, selain melakukan tindakan tegas terhadap pelaku penyalahgunaan narkoba, jajaran Satresnarkoba Polres Pessel juga aktif melakukan upaya pencegahan melalui edukasi, pemasangan poster, baliho, dan media massa.

Lebih lanjut, Kasat Narkoba Polres Pessel membuka akses informasi dan pelaporan kepada masyarakat terkait peredaran narkoba, serta menerima pengguna yang ingin menjalani program rehabilitasi.

Ia menekankan pentingnya kolaborasi seluruh pihak dalam pemberantasan peredaran narkoba di wilayah hukum Polres Pesisir Selatan.(tim)

Posting Komentar

0 Komentar